Pertamina Resmi Naikkan Harga 3 Jenis BBM Non Subsidi -->
IKLAN PEMDA BEKASI HUT RI 2023 VNNCOID

Pertamina Resmi Naikkan Harga 3 Jenis BBM Non Subsidi

, 2/14/2022 12:21:00 AM

SPBU Pertamina (foto : MyPertamina)


Vnn.co.id, Jakarta - PT Pertamina (Persero) per 12 Februari 2022 resmi menaikan harga untuk tiga jenis bahan bakar minyak (BBM) non subsidi.

Hal ini sesuai dengan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 62 K/12/MEM/2020. Penyesuaian harga BBM Pertamina memiliki perbedaan di setiap wilayah di Indonesia, dengan kisaran Rp 1.500 hingga Rp 2.650 per liter.

Tiga jenis BBM non subsidi yang mengalami kenaikan harga yaitu Pertamina Dex, Pertamax Turbo dan Dexlite.

Berikut daftar harga terbaru ketiga jenis BBM non subsidi Pertamina yang mengalami kenaikan :

- Pertamina Dex (CN 53) semula Rp 11.050 per liter, naik menjadi Rp 13.200 per liter. Naik sebesar Rp 2.150 per liter.
- Pertamina Turbo (RON 98) semula Rp 12.000 per liter, naik menjadi Rp 13.500 per liter. Naik sebesar Rp 1.500 per liter.
- Dexlite (CN 51) semula Rp 9.500 per liter, naik menjadi Rp 12.150 per liter. Naik sebesar Rp 2.650 per liter.

Kenaikan harga BBM non subsidi yang dilakukan oleh Pertamina guna mengikuti perkembangan terkini dari industri minyak dan gas.

"Harga minyak ICP per Januari mencapai 85 USD/barel, naik sebesar 17% dari harga ICP per Desember 2021," papar Irto Ginting, Pjs. Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga melalui keterangan resmi, Sabtu (12/02/22).

Sementara untuk harga BBM non subsidi lain seperti Pertamax dan Pertalite, Pertamina belum melakukan penyesuaian harga. Masih di banderol dengan harga Rp 9.000 dan Rp 7.650 per liter.


Red : Ramdhan

TerPopuler

close