Arahan Presiden Jokowi: Harga Tes PCR Turun Menjadi Rp300 Ribu -->
IKLAN PEMDA BEKASI HUT RI 2023 VNNCOID

Arahan Presiden Jokowi: Harga Tes PCR Turun Menjadi Rp300 Ribu

, 10/27/2021 07:26:00 PM

 

Illustrasi: Farmasi UII.

Vnn.co.id, Jakarta - Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investigasi, Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan bahwa Presiden Joko Widodo meminta agar harga tes PCR turun menjadi Rp300 ribu dan akan berlaku selama 3x24 jam untuk perjalanan pesawat.


"Arahan Presiden agar harga PCR dapat diturunkan menjadi Rp300.000," kata Luhut.


Sebelumnya, harga tes PCR turun Rp900 ribu, kemudian turun lagi menjadi Rp495 ribu.


Hal ini disampaikan langsung oleh Luhut dalam konferensi pers melalui kanal Youtube Sekretariat Presiden, Senin (25/10/2021).


“Penggunaan PCR pada pesawat banyak dikritik. Hal ini ditunjukkan mengimbangi relaksasi aktivitas masyarakat pada sektor pariwisata,” ungkap Luhut.


Luhut menyebutkan, meskipun kasus rendah tetapi protokol kesehatan harus tetap diperkuat, melakukan 3T dan 3M. Mengingat nantinya akan ada libur Natal dan Tahun Baru.


Hal ini disebabkan karena pemerintahan mendapat banyak masukan dan kritikan terkait kewajiban tes PCR untuk penumpang pesawat dari berbagai elemen terkait kewajiban tes PCR bagi penumpang pesawat.


“Kebijakan PCR ini diberlakukan karena kami melihat risiko penyebaran semakin meningkat karena mobilitas penduduk meningkat pesat beberapa minggu terakhir,” jelas Luhut.


Pertanyaan warga, mengapa tes PCR tetap menjadi syarat naik pesawat saat kasus Covid-19 turun.


“Sekali lagi, saya tegaskan kita belajar dari banyak negara yang melakukan relaksasi aktivitas masyarakat dan protokol kesehatan, kemudian kasusnya meningkat pesat meski vaksinasinya jauh tinggi dibandingkan Indonesia,”pungkasnya.

 

Penulis: Sisilia Harwina

 Editor: Mega

 

 

 

TerPopuler

close