GSPI Gencarkan Program Bogor Caang di Sejumlah Titik Kecamatan, 28 Desa telah Dihidupkan Kembali -->
IKLAN PEMDA BEKASI HUT RI 2023 VNNCOID

GSPI Gencarkan Program Bogor Caang di Sejumlah Titik Kecamatan, 28 Desa telah Dihidupkan Kembali

, 8/27/2021 03:25:00 PM

 

GSPI Kabupaten Bogor saat melaksanakan program Bogor Caang.

Vnn.co.id, Bogor – Demi menangani permasalahan di tengah masyarakat, Generasi Sosial Peduli Indonesia (GSPI) Kabupaten Bogor menggagas terbentuknya program kemasyarakatan dengan nama Bogor Caang. Dikatakan bahwa hal itu berangkat dari pengaduan masyarakat kepada GSPI terkait banyaknya lampu penerangan jalan ukum (PJU) yang padam baik yang berada di jalur provinsi maupun kabupaten.

Dalam keterangan tertulis Ketua DPC GSPI Kabupaten Bogor Chahya Supena, ia mengatakan bahwa sebanyak 28 (dua puluh delapan) desa dapat dihidupkan. “Alhamdulillah, sudah 28 desa yang dihidupkan kembali,” tulis Chahya saat dihubungi vnn.co.id, Kamis (27/8/21).

Program yang digagas atas kerja sama dengan UPT II Cileungsi itu menangani berbagai permasalahan yang telah lama dinantikan oleh masyarakat Kabupaten Bogor, di antaranya sejumlah jaringan atau jalur PJU yang hilang sebab diambli oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab; jaringan yang putus karena tertimpa dahan atau ranting pohon; banyaknya kabel yang putus, panel PJU yang raib digondol oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab, di mana didalam panel tersebut terdapat beberapa komponen (meteran listrik, MCB, kontraktor, dan timer); serta terputusnya bohlam.

Melihat hal ini, dibentuklah program masyarakat bernama Bogor Caang yang bertujuan untuk menjawab permasalahan-permasalahan yang terjadi, dan selanjutnya diharapkan agar semua pihak terkait saling menjaga dan turut mengawasinya.

Untuk pelaksanaan Bogor Caang itu sendiri, diketahui telah masuk ke 4 (empat) kecamatan dengan 8 (delapan) wilayah cakupan, yakni Citureup, Gunung Putri, Cileungsi, Jonggol, Cariu, Tanjungsari, dan Sukamakmur.

Keterbatasan unit teknis UPT II Cileungsi menyebabkan kinerja mereka masih sampai di empat kecamatan. Namun Chahya menyebutkan, ke depan, UPT II Cileungsi akan segera mendapatkan armada perbaikan yang dapat lebih memaksimalkan kinerja mereka.

“Insya Allah, ke depannya, UPT II Cileungsi akan mendapatkan armada perbaikan yang baru, karena dengan wilayah yang luas akan maksimal dengan menggunakan 2 unit saja,” ujarnya.

Dikatakan juga, berjalannya program Bogor Caang ini dimulai dengan dikirimkannya surat oleh DPC GSPI Kabupaten Bogor kepada dinas terkait, Bupati Bogor, Sekda Bogor, Dinas Perhubungan Kabupaten Bogor, UPT II Cileungsi, dan delapan kecamatan di wilayah timur Kabupaten Bogor.

Chahya mengatakan, kesuksesan program Bogor Caang itu merupakan pelajaran tentang bagaimana menjaga dan merawat serta melaporkan. Dalam surat tertulisnya itu, ia juga mengucapkan terima kasih kepada camat, kepala desa, Bupati Bogor, Sekda Bogor, Kepala Dinas, Kepala UPT II Cileungsi beserta rekan-rekan teknisi yang telah men-support kegiatan itu, serta masyarakat, media online dan surat kabar.

Red: Mega

TerPopuler

close