4 Tips Capai Karir yang Kamu Inginkan versi Chanie Wilschanski -->
IKLAN PEMDA BEKASI HUT RI 2023 VNNCOID

4 Tips Capai Karir yang Kamu Inginkan versi Chanie Wilschanski

, 8/28/2021 08:17:00 PM

Ilustrasi karir: Harakah.ID.


Vnn.co.id, Gaya Hidup - Memasuki usia 20-an, kalian akan merasakan keresahan dengan karir dan masa depan. Kamu tak perlu takut dan pantang menyerah untuk mengejar kesuksesan itu, berikut tips-tips yang bisa kamu terapkan.


1. Biarkan dirimu untuk gagal


Kegagalan merupakan hal yang wajar, perbanyak jatah kegagalanmu untuk jalan menuju kesuksesan. Chanie Wilschanski, seorang pelatih kepemimpinan untuk anak usia dini berkata, memaksa diri untuk keluar dari zona nyaman akan membantu kita mengembangkan keterampilan baru dan mendorong kita untuk mengambil lebih banyak risiko.


"Kamu perlahan mulai merasa lebih nyaman dengan proses 'gagal maju' ini. Kamu mungkin tidak akan menang tetapi kamu masih terus melangkah maju," ucapnya.


Berjanjilah pada diri sendiri sekali dalam seminggu, kamu akan mencoba sesuatu yang baru, sehingga kamu tidak takut akan kegagalan.


2. Perbanyak Relasi


Jika Anda menemukan relasi yang tepat, maka akan dapat membantu tercapainya keinginan. Contohnya, akan lebih mudah bagi Anda untuk menemui pejabat di kantor dinas apabila mengenal seseorang di sana. Setidaknya Anda bisa menanyakan jadwalnya dan mengatur waktu pertemuan.


3. Ramah terhadap rekan kerja


Rekan kerja bukanlah pesaing, tetapi mereka adalah timmu. Bekerja dengan tim mendorong orang lain untuk melangkah maju sebaik mungkin, membawa ide yang lebih baik dan hari kerja yang lebih menyenangkan.


"Ini memberi bos banyak kegembiraan. Perusahaan merasa berbeda saat pekerjanya saling bersahabat," ucap Wilschanski.


Sebagai permulaan, menurut Wilschanski, sebisa mungkin kamu harus menjaga perkataan yang tak sopan. Lalu, kamu bisa mencoba mengajak rekan kerjamu untuk makan siang bersama atau menawarkan bantuan saat ada rekan kerja yang kesusahan.


4.  Memberi ide saat rapat


Jika kamu seorang introvert, kamu mungkin benci untuk menyatakan pendapat saat rapat. Gugup saat berbicara di depan banyak orang itu wajar. Namun, jangan sampai rasa gugup itu menghalangi semua ide brilliant dalam kepalamu.


"Orang paling pendiam biasanya memiliki gagasan paling cemerlang," ucap Wilschanski.


Nah, agar mempermudah dirimu saat mengajukan pendapat, Wilschanski menyarankan agar kamu meminta bantuan temanmu untuk membuat sesi atau menyediakan waktu agar kamu bisa mengungkapkan ide-idemu. Misalnya, jika kamu sedang dalam rapat untuk mendiskusikan sebuah proyek yang sangat kamu minati, mintalah rekan kerja tersebut untuk mengatakan bahwa kamu memiliki ide cemerlang di hadapan semua peserta rapat. Berikan dirimu kesempatan untuk menyiapkan semua hal yang membuatmu terlihat kuat di hadapan banyak orang.


 Penulis: Isnatul Fajar Khoela Ani

Editor: Mega

TerPopuler

close