Gempa Maluku Tengah, BMKG: Waspada Gempa Susulan -->
IKLAN PEMDA BEKASI HUT RI 2023 VNNCOID

Gempa Maluku Tengah, BMKG: Waspada Gempa Susulan

, 6/16/2021 12:27:00 PM

 

Sumber: BMKG.

Vnn.co.id, Maluku Tengah – Gempa bumi dirasakan terjadi di Maluku Tengah, Rabu (16/621) sekitar pukul 11.43.08 WIB. Guncangan berkekuatan 6,1 M tersebut dilaporkan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) berpusat di laut 67 km Tenggara Maluku Tengah.

Di antara wilayah yang terdampak ialah Tehoru dengan skala III MMI, Masohi III MMI, Bula III MMI, Kairatu III MMI, dan Ambon II MMI.

Gempa bumi dengan kedalaman 10 km dan titik koordinasi 3,39 Lintang Selatan dan 129,56 Bujur Timur itu diperingatkan BMKG akan gempa susulan yang mungkin saja terjadi.

"Hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi," tulis situs resmi BMKG.

Red: Mega

TerPopuler

close