Mulai Juli Pemerintah Korsel Izinkan Penduduknya Lepas Masker, Ini Penjelasannya -->
IKLAN PEMDA BEKASI HUT RI 2023 VNNCOID

Mulai Juli Pemerintah Korsel Izinkan Penduduknya Lepas Masker, Ini Penjelasannya

, 5/26/2021 08:47:00 PM

 

Ilustrasi lepas masker (Foto: Antaranews).

Vnn.co.id, Internasional – Sebagaimana di Amerika Serikat, Israel, Selandia Baru, dan China, Korea Selatan (Korsel) juga mengumumkan warganya boleh membuka masker di ruangan terbuka dengan syarat usai melakukan vaksinasi Covid-19. Kebijakan tersebut akan diberlakukan mulai Juli 2021.

Hal ini diumumkan oleh Pemerintah Korsel pada Rabu (26/5/21), sebagaimana dikutip Reuters, ditujukan untuk mendorong warganya yang lanjut usia agar berkenan divaksinasi.

Diketahui, Korsel tengah mengupayakan vaksinasi terhadap 70 persen dari 52 juta pwnduduknya hingga bulan September mendatang. Hingga saat ini, baru 7,7 persen yang telah divaksinasi.

Kim Boo Kyum, Perdana Menteri Korsel mengungkapkan, penduduknya yang usai divaksin satu dosis juga diperbolehkan melakukan pertemuan dengan banyak orang pada Juni.

Semua pertimbangan karantina, lanjut Kim, akan disesuaikan pada Oktober apabila 70 persen warganya telah menerima dosis pertama mereka.

Terpisah, Menteri Kesehatan Korsel Kwon Deok Cheol menyatakan bahwa hingga kini terdapat lebih dari 60 persen pendudknya yang berusia 60-74 tahun yang telah mendaftar vaksinasi Covid-19.

Mulai besok, Kamis (27/5/21)Korsel akan melakukan vaksinasi Covid-19 masyarakat umum berusia 65-74 tahun di lebih dari 12.000 klinik di seluruh negeri.

Sebelumnya, Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) Amerika Serikat mengeluarkan aturan terbaru dalam penggunaan masker bagi warga AS yang telah mendapatkan vaksinasi Covid-19. Selain itu, warganya juga prbolehkan tidak menjaga jarak di sejumlah tempat yang telah ditentukan.

Hal itu juga bertujuan untuk mendorong warganya agar mau divaksinasi Covid-19.

Red: Mega

TerPopuler

close