Pasar Ekstrem Tomohon Tetap Menjual Daging Kelelawar atau Paniki di Era Pandemi Covid-19 -->
IKLAN PEMDA BEKASI HUT RI 2023 VNNCOID

Pasar Ekstrem Tomohon Tetap Menjual Daging Kelelawar atau Paniki di Era Pandemi Covid-19

, 10/31/2020 07:58:00 PM

Pedagang kelelawar di Tomohon   Sulawesi Utara. (foto: istimewa)

Vnn.co.id, Manado - Perdagangan daging kelelawar atau orang Manado sebut Paniki di Tomohon Sulut  tetap berlangsung meski memgalami penurunan omzet sampai 50 persen sejak wabah pandemi Covid 19.  Daging kelelawar jika dimasak dengan baik akan terbebas dari berbagai penyakit.

Dilansir dari voaindonesia.com, Pasar extrem tersebut selain menjual kelelawar juga menjual beberpa jenis daging yang tidak dijual dipasar lainnya seperti ular,  tikus dan babi hutan juga anjing.  Pasar ini  berlokasi di bangunan teguh beriman Tomohon Sulut yang memilki luas 1,5 hektar yang menjadi sumber mata pencaharian bagi sebagian besar pemduduk Tomohon.

Pasokan kelelawar tersebut berasal dari Sulawesi Tengah,  Barat dam Tenggara, dimana daging kelelawar dijual sudah dalam kondisi dipanggang. 

Salah satu pedagang kelelawar menyebut bahwa cara masak daging kelelawar yang benar dimasak sebanyak tiga kali bakar baru diolah sesuai dengan selera  maka  akan terbebas dari penyakit.

Sebagai langkah pencegahan pemerintah melalui dinas kesehatan  Tomohon terus mengedukasi  para pedagang juga menghimbau warga untuk pola hidup bersih dan  sehat.  Kelelawar yang dijualpun pada awal Februari 2020  diambil sample oleh Dinas Peterrnakan Propinsi dan Kota  dipasar Tomohon dan hasilnya negatif. 


Editor : Handayani

TerPopuler

close