Camat Ketungau Tengah : Kami Salut Dengan Personil TMMD -->
IKLAN PEMDA BEKASI HUT RI 2023 VNNCOID

Camat Ketungau Tengah : Kami Salut Dengan Personil TMMD

, 9/25/2020 11:35:00 AM
Petrianus, SH (Camat Ketungau Tengah) mendampingi Letkol Inf. Eko Bintara Saktiawan selaku Komandan Satgas TMMD ke 109 Sintang saat berkunjung ke Desa Tirta Karya


Vnn.co.id, Sintang - Adanya kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) dirasakan sangat membantu bagi warga masyarakat. Hal ini di sampaikan oleh Petrianus, SH Camat Ketungau Tengah usai kegiatan Mudas Di Desa Tirta Karya, lokasi TMMD.

Menurut beliau, kegiatan TMMD ini dirasakan sangat berguna sekali. "Tadi banyak warga yang bersyukur, desa mereka menjadi lokasi kegiatan TMMD," ujarnya.

Kegiatan TMMD dalam membangun jalur transportasi darat, akan membuka akses jalan darat ke ibu kota kecamatan, dengan jarak tempuh hanya 11 Kilometer. "Kami Salut Dengan Personil TMMD, karena  membuka akses jalur darat ke ibukota kecamatan," ungkapnya memuji.

Camat Ketungau Tengah Petrianus, SH berbincang dengan Letkol Inf. Eko Bintara Saktiawan selaku Komandan Satgas TMMD ke 109 Sintang usai ramah tamah dengan warga Tirta Karya (24/9/2020)

Dikatakan pula sebenarnya jalur darat telah di rintis, karena ada TMMD ini maka akan memantapkan akses jalur tersebut.

"Tadi kadesnya juga salut dengan kegiatan TMMD, karena sangat membantu warga Tirta Karya," terangnya.

Keterangan lain, Kehadiran TMMD ini memiliki dampak positif bidang pembangunan infrastruktur dasar. Pembangunan sarana dan prasarana dasar ini sangat di perlukan warga untuk membuka keterisolasian desa karena tidak terhubung ke pusat kota kecamatan.


Jurnalis : Muhammad Sandi

TerPopuler

close