Wakapolres Sekadau Edukasikan Warga Lewat Radio Terkait Pencegahan Penularan Covid - 19 Menuju New Normal Life -->
IKLAN PEMDA BEKASI HUT RI 2023 VNNCOID

Wakapolres Sekadau Edukasikan Warga Lewat Radio Terkait Pencegahan Penularan Covid - 19 Menuju New Normal Life

, 6/08/2020 11:51:00 AM
Vnn.co.id, Kabupaten Sekadau - Untuk memberikan pemahaman kepada warga masyarakat terkait menuju tatanan kehidupan baru atau new normal life, Wakapolres Sekadau Kompol Edy Haryanto menyampaikan hal ini kepada warga lewat siaran radio dermaga sekadau di gelombang frekuensi 100, 9 FM pada sabtu lalu (6/6/2020).

Beliau menyampaikan edukasi dan menghimbau kepada warga masyarakat tentang pencegahan Covid - 19 menuju new normal life. " Kami menghimbau kepada seluruh warga masyarakat untuk berperan aktif mencegah covid -19 dengan rajin mencuci tangan pakai sabun dan air juga dengan hand sanitizer, memakai masker bila beraktifitas di luar rumah, menjaga jarak aman minimal 1 meter dan selalu mengkonsumsi makanan dan minuman kaya gizi, vitamin, mineral, bernutrisi cukup dan menjaga kebersihan lingkungan, " ungkapnya panjang lebar.

Di tambahkan pula olehnya saat ini warung, toko, tempat ibadah dan tempat - tempat umum lainnya telah di buka kembali namun di himbau agar warga tetap mematuhi protokol kesehatan.

Aturan ini sifatnya harus di taati dan di sosialisasikan kepada masyarakat agar mereka tau makna mencegah diri dari covid-19.


Rep: Muhammad Sandi
Red: JA

TerPopuler

close