Cegah Covid-19, Pemdes Karang Bahagia Lakukan Penyemprotan Disinfektan -->
IKLAN PEMDA BEKASI HUT RI 2023 VNNCOID

Cegah Covid-19, Pemdes Karang Bahagia Lakukan Penyemprotan Disinfektan

, 4/27/2020 11:39:00 PM
Pemdes Karang Bahagia Saat Akan Melakukan Penyemprotan Disinfektan


Vnn.co.id, Kabupaten Bekasi -  Demi memutus mata rantai penyebaran virus Corona atau Covid-19, Pemerintah Desa Karang Bahagia Kecamatan Karang Bahagia Kabupaten Bekasi melakukan penyemprotan Disinfektan dibeberapa titik wilayah Desa Karang Bahagia, Senin (27/04/2020). 

Dalam kegiatan tersebut terlihat Kepala Desa Karang Bahagia, Hamdani Atamam beserta jajaranya dan BPD, turun langsung melakukan penyemprotan lingkungan dan check suhu badan kepada masyarakat yang ada di jalan, dan juga Door to door (Pintu Ke Pintu).

Kepala Desa Karang Bahagia melalui Sekdes Deden Hermawan menerangkan Itu dilakukan guna bentuk Kewajiban Pemdes Karang Bahagia kepada masyarakat, dan mengikuti himbauan dari Pemerintah Guna memutus mata rantai Penyebaran Covid-19.


"Ini sudah beberapa kali kita lakukan, dengan terjun langsung mengikuti kegiatan, karena kita peduli terhadap Masyarakat. Alhamdulillah sampai detik ini di wilayah Desa Karang Bahagia tidak ada yang terjangkit Positif Covid-19", terangnya.

Menurutnya lebih baik kita mencegah dari pada mengobati, Kami selalu himbau untuk jajaran Pemdes, pantau selalu daerah masing masing, apa bila ditemukan ada warga yang baru datang dari luar wilayah, maka secepatnya untuk melaporkan, guna untuk lebih di pantau agar hal hal yang tidak di inginkan terjadi.


Dia juga menghimbau kepada masyarakat agar lebih menjaga pola hidup sehat, dengan makan makanan yang sehat, dan untuk tidak berpergian jauh apa bila tidak ada Kepentingan yang memang sipatnya sangat penting.

"Sampai kondisi yang memungkinkan dengan selalu mengikuti himbauan dari pemerintah, itu merupakan salah satu bentuk kepedulian kita kepada keluarga dan masyarakat lainnya", ucap Deden.




Rep : Ahim
Red : RMD

TerPopuler

close