Salut! Momen Penanaman Kebaikan sejak Dini yang Terabadikan Kamera -->
IKLAN PEMDA BEKASI HUT RI 2023 VNNCOID

Salut! Momen Penanaman Kebaikan sejak Dini yang Terabadikan Kamera

, 5/08/2021 03:30:00 PM

Terlihat seorang anak lelaki memberikan sekotak makanan ke juru parkir, Sabtu (8/5/21)
(screenshoot dari video akun Facbook Mogot Kribo).

Vnn.co.id, Gresik – Salut, satu dari sekian ribu ungkapan yang mewakilkan sebuah aksi kepedulian yang ditanamkan sejak dini.

Sebuah video berdurasi 25 detik memperlihatkan seorang anak lelaki berlari membawa sekotak makanan yang diberikan kepada jukir atau juru parkir di ujung jalan PPS (Pondok Permata Suci), Suci, Manyar, Gresik.

Setelah sang jukir mengucapkan terima kasih dan mengelus kepalanya, anak itu segera berlari menuju sebuah mobil hitam yang terparkir tak jauh dari tempat berdiri jukir dan masih bisa dijangkau oleh pengabadi momen.

“Ikut bahagia walau hanya merekam, Lurrr,” tulis pemilik akun Mogot Kribo, Sabtu (8/5/21).

Video yang diunggah oleh akun Facebook Mogot Kribo sekitar pukul 12.00 WIB itu menyita perhatian dengan beragam komentar positif.

“Uangnya emang tidak bisa dibawa ke akherat. Tapi kebaikannya yang terbawa sampai ke akherat ...,” kata akun Fandy TheDhankdenk Season II.

Ada juga yang menyatakan salut terhadap orang tua yang mengajarkan kebaikan kepada anak. Salah satunya akun Adytama Nata Sugita, “Entah kenapa tiba-tiba berkaca-kaca ini mata melihat kepolosan itu anak. Di balik itu ada orang tua yang ingin mengajarkan ke anak tentang kebaikan.”

Ada juga yang mendoakan pemberi sedekah dengan doa yang baik, “Semoga murah rejeki yang ngasih aamiin.”

Sementara, diketahui pengunggah video merupakan seorang driver gojek dari sebuah helm khas yang terletak berdekatan dengan tempatnya mengambil video.

Red: Mega


TerPopuler

close