Ustadz Abeey Ghifran Peduli Cianjur, Kirim Sembako dan Uang Tunai Untuk Para Korban -->
IKLAN PEMDA BEKASI HUT RI 2023 VNNCOID

Ustadz Abeey Ghifran Peduli Cianjur, Kirim Sembako dan Uang Tunai Untuk Para Korban

, 12/06/2022 07:12:00 PM

Abeey Ghifran bersama Ustadz Entus Pimpinan Pondok Pesantren Nidzomul Huda Annawawi. Cugenang Cianjur.

Vnn.co.id, Kabupaten Cianjur - Pasca gempa berkekuatan 5,6 Scala Richhter yang terjadi di Kabupaten Cianjur juga beberapa wilayah lainnya di Provinsi Jawa Barat terjadi pada tanggal 21 November 2022 pukul 13:21:10 WIB. Episenter gempa berada pada koordinat 6,84 LS – 107,05 dan kedalaman 11 km dengan magnitudo 5,6.

Lebih kurang 334 jiwa melayang dan banyak orang terpaksa mengungsi karena rumah penduduk yang rusak tertimbun material longsor juga retakan pada dinding rumah yang berakibat ambruknya rumah warga.



Hal itu membuat banyak kalangan berempati untuk mengulurkan tangan membantu sesama dengan menggalang dana dan bantuan lainnya.


Sama halnya apa yang dilakukan Ustadz Abeey Ghifran yang turut menggagas kepedulian terhadap korban bencana gempa bumi di Cianjur.


Ustadz Abeey Ghifran Peduli Cianjur melaksanakan giat sosialnya dengan membawa sejumlah sembako dan uang tunai yang diserahkan langsung kepada Ustadz Entus selaku Pimpinan Pondok Pesantren Nidzomul Huda Annawawi di Desa Cibulakan dan Desa Nagrak Kecamatan Cugenang Kabupaten Cianjur. Selasa, 6 Desember 2022.



"Alhamdulillah kami dapat membantu walau tidak seberapa untuk korban gempa bumi di Cianjur, semoga keluarga korban diberi ketabahan dan para korban diterima iman islamnya" Ujar Ustadz Abeey Ghifran saat di hubungi melalui pesan Whatsapp. 


Kegiatan sosial ini merupakan panggilan jiwa yang memang menjadi kewajiban bersama semua lapisan masyarakat untuk saling membantu sesama.



"Terima kasih kepada semua pihak yang ikut serta mengunjungi lokasi gempa, semoga amal para donatur dapat menjadi wasilah kita semua mendapat ridha Allah Swt untuk menggapai surga-Nya. Aamiinn." Tutup Ustadz Abeey Ghifran yang kerapkali mengisi sejumlah acara TV Nasional.


Ustadz Abeey Ghifran juga Insyaallah dalam waktu dekat akan mengadakan dzikir akbar dan amal di lokasi gempa.


Demi menjalin kebersamaaan kedepan akan menghadirkan para ulama, habaib dan Majelis Hubbu Rosul, tidak lupa Pemerintah, Organisasi Masyarakat (Ormas, juga aparat keamanan yang akan dilibatkan dalam gebyar Dzikir Akbar dan Amal nanti.


Redaksi : Ahmad

TerPopuler

close