YA Melaporkan Oknum Anggota DPRD Ke Polres Bogor, Polisi : Masih Menunggu Hasil Visum -->
IKLAN PEMDA BEKASI HUT RI 2023 VNNCOID

YA Melaporkan Oknum Anggota DPRD Ke Polres Bogor, Polisi : Masih Menunggu Hasil Visum

, 11/20/2019 03:39:00 PM
Detik.com

Vnn.co.id, Bogor - Menindak lanjuti kasus penganiayaan yang dilakukan oleh oknum anggota DPRD kepada seorang warga bernama Yudi Abadi. Polisi, masih menunggu hasil visum terhadap Yudi.

Seperti dilansir pada detik.com. Pihak kepolisian masih menunggu hasil visum yang sedang diproses dan saksi guna mencocokkan laporannya.

"Tunggu hasil visum, saksi, kesesuaian ya" kata Kasat Reskrim Polres Bogor AKP Benny Cahyadi, Selasa (19/11/19).

Ia mengatakan bahwa polisi juga akan memeriksa Adi yang merupakan terlapor. Namun, Benny belum menjelaskan kapan akan memeriksa Adi. Dia menyebut beberapa saksi sudah dimintai keterangan untuk kasus ini.

"Rencana kita mau ambil hasil visum. Sama pemeriksaan terlapor (Adi Suwardi)". Kata Benny.

Sebelumnya, Yudi Abadi melaporkan ke Polres Bogor karena diduga dianiaya salah satu anggota DPRD Kabupaten Bogor, Adi Suwardi, saat pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Desa Cicadas, Gunung Putri, Kabupaten Bogor. Korban mengaku telah ditampar.

"Saya ditampar. Ada sekitar 4 kali, disekitar pipi". Kata korban, YA, setelah membuat laporan di Polres Bogor, Jalan Tegar Beriman, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Selasa (05/11/19).

Laporan korban tercatat di Polres Bogor dengan nomor LP/B/604/XI/2019/JBR/RES BOGOR tertanggal 5 November 2019. Yudi menjelaskan, ia ditampar karena menerima amplop dari calon kades lain. Korban sendiri adalah Koordinator RT  (Korte) calon kades 02 di Desa Cicadas, yakni Yusuf Aditya.

Adi pun sudah mengetahui dirinya dilaporkan Yudi Abadi. Adi menyebut Yudi berlebihan.

"Betul, betul. Tamparan itu tamparan gregetan, gimana sih. Tapi kalau versi Yudi kalau itu bagian dari pada tamparan, segala macam, waduh, itu terlalu berlebih-lebihan". Kata Adi ketika dikonfirmasi, Selasa (05/11/19).

TerPopuler

close