Napolion Vollyball Club Kerja Bareng PT. Hijau Daun Abadi Jaring Bakat Muda Atlet Volly Kab. Bekasi Dan Kab. Bogor. -->
IKLAN PEMDA BEKASI HUT RI 2023 VNNCOID

Napolion Vollyball Club Kerja Bareng PT. Hijau Daun Abadi Jaring Bakat Muda Atlet Volly Kab. Bekasi Dan Kab. Bogor.

, 9/09/2019 08:28:00 AM
Penyerahan Piala Juara Ke-1 Oleh Dian Amrozy, Direktur PT. Hijau Daun Abadi.
Vnn.co.id, Kabupaten Bekasi — Dalam menjaring dan menyalurkan bakat serta hoby di bidang olah raga, khususnya bola volli di tingkat anak-anak dan remaja.

Napolion Vollyball Club Bekerjasama dengan PT Hijau Daun Abadi gelar Turnamen Bola voli  usia tingkat SMP Se Kabupaten Bekasi dan Bogor, di lapangan Perumahan Taman Rahayu II, RT/RW. 03/07 Desa Taman Rahayu Kecamatan Setu Kabupaten Bekasi Jawa barat.
Pengurus Dan Panitia Turnamen
Napoleon Vollyball Club
Turnamen ini di ikuti oleh enam belas club bolavoli dari seluruh kabupaten Bekasi - Bogor dan keseluruhan peserta adalah remaja putri usia tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Kegiatan yang di laksanakan selama dua hari full berturut-turut mulai hari sabtu (7/9/2019) pagi hingga minggu malam hari.

Dari hasil kompetisi tersebut juara pertama di raih oleh tim M26P, Juara dua di raih oleh tim Sportindo, juara tiga di raih oleh tim KFC sementara juara empat /harapan di raih oleh tim VICTORY.
Penyerahan Piala Untuk Juara Ke-2 Oleh Hardian, Ketua Umum Napoleon Vollyball Club.
Seluruh pemenang selain mendapatkan piala tropi juga masing-masing mendapatkan sejumlah uang pembinaan.

Ketua umum Napoleon Vollyball club Herdian  mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta dan panitia pelaksana atas berjalan lancarnya turnamen ini.

Di katakannya "Kegiatan ini di laksanakan dengan tujuan untuk menjaring bakat para anak-anak muda mulai dari usia tingkat Sekaolah Dasar (SD), SMP, dan SMA.
Dan juga kami telah menyalurkan bakat tersebut bagi yang berprestasi ke tingkat yang lebih jauh lagi, bukan hanya di tingkat kabupaten/kota, provinsi bahkan kami juga punya ke inginan sampai tingkat nasional" tutur Herdian.
Salahsatu Peserta Tim Vollyball.
Hal senada juga di sampaikan oleh direktur PT Hijau Daun Abadi, kepada awak media Dian Amrozi Menyampaikan kegiatan ini di laksankan se mata-mata untuk mendorong serta pengembangkan hoby dan bakat bagi generasi muda di bidang olah raga khususnya olahraga cabang bola voli ini.

"Kita awali dari lingkungan-lingkungan kecil ini kita bina dengan harapan menjadi atlit-atlit professional sehingga dapat berkecimpung dikancah nasional bahkan internasional" pungkas Dian amrozi.

Jurnalis: HFF
Editor: IP

TerPopuler

close